Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPKBPPPA) Kabupaten Sragen meluncurkan Buku Profil Anak dan Profil Gender Kabupaten Sragen Tahun 2019. Peluncuran Buku secara resmi ditandai dengan Penyerahan Buku Profil Anak dan Profil Gender Tahun 2019 dari Plt. Kepala Dinas PPKBPPPA Kabupaten Sragen dr. Joko Puryanto, M.Kes kepada Sekretaris Daerah Kabupaten Sragen Drs. Tatag Prabawanto B, MM Selasa, 27 Oktober 2020 di Ruang Sukowati Kantor Sekretariat Daerah Kabupaten Sragen. Plt. Kepala Dinas PPKBPPPA Kabupaten Sragen dr. Joko Puryanto, M.Kes menjelaskan Peluncuran Buku Profil Anak dan Profil Gender Tahun 2019 dilaksanakan dalam rangka Pengembangan Materi dan Pelaksanaan Komunikasi Informasi Edukasi (KIE) tentang Kesetaraan dan Keadilan Gender (KKG) melalui penyusunan Buku Profil Anak dan Gender Kabupaten Sragen Tahun 2019, penyusunan Stop Map KIE, Penyediaan Data dan Informasi tentang Profil Anak dan Gender Kabupaten Sragen, serta tersedianya Dokumen Dasar untuk menyusun Arah Staregis dan Kebijakan dalam mengembangkan Kabupaten Layak Anak (KLA). Dengan penyusunan Buku Profil Anak dan Profil Gender Kabupaten Sragen Tahun 2019 diharapkan juga akan terbentuk Buku Profil Anak dan Profil Gender di setiap Kecamatan dan Desa di Kabupaten Sragen.
Sementara Sekretaris Daerah Kabupaten Sragen Drs. Tatag Prabawanto B, MM dengan Peluncuran Buku Profil Anak dan Profil Gender Tahun 2019 menitikberatkan pada 3 Hal yaitu Komitmen untuk mengakhiri Kekerasan terhadap Peremuan dan Anak – Komitmen untuk mengakhiri Perdagangan Manusia – serta Komitmen untuk mengakhiri Kesenjangan Ekonomi Perempuan.
PR selanjutnya bagi Dinas PPKBPPPA Kabupaten Sragen adalah bagaimana Inventarisasi Masalah dan Penyelesaian secara Komprehensif terkait dengan permasalahan semakin Tingginya Kasus Pelecehan Seksua l–Kasus Pernikahan di Bawah Umur – Kekerasan terhadap Peremuan dan Anak –Perdagangan Manusia – serta Kesenjangan Ekonomi Perempuan.
Sumber : Sragen Dalam Berita 27 Oktober 2020 – Rara Anggita.